MELANGKAH BERSAMA SPENSASOO
Oleh Anik Niken Asriningtyas
Langkah sigap, gerak cepat bersama warga Spensasoo. Jurnal kegiatan yang tersususun rapi, terbagi dan terlaksana di setiap hari oleh seluruh warga SPENSASOO tiada terkecuali. Semuanya Hal ini bisa terbuktikan dengan berjalannya kegiatan baik dari program yang ada di dalam sekolah maupun MOU dengan berbagai pihak demi memberikan ilmu serta motivasi pada peserta didik.
Kegiatan dari dalam pembinaan IMTAQ, Kebangsaan, Kebugaran, Pokja rutin setiap hari.
Untuk menunjang Sekolah SMPN 1 Sooko Menuju sekolah Ramah Anak memfasilitasi ayah bunda pengajar dengan pengadaan BIMTEK KHA. Tidak hanya kulitnya tentunya dilakukan sedikit demi sedikit merubah pola pembimbingan pembelajaran yang ramah pada peserta didik, meminimaliskan bullying yang ada di siswa dengan memberikan pengarahan yang lebih ramah.
Penanaman disiplin dengan kerjasama pemberian motivasi oleh Bapak Kapolsek Mojoanyar, memberikan pencerahan pada peserta didik agar tertib berlalu lintas dan memahami serta menjauhi Narkotika.
Bunda Purwaning Asri, S. Pd., M. Pd selaku Kepala SMPN 1 Sooko selalu memberikan inovasi baru menumbuhkan semangat bagi seluruh warga sekolah untuk terus berbenah memperbaiki diri menjadi lebih baik. Angin segar selalu dihembuskan, dengan kesigapan beliau selalu menjadi pioner yang memberikan pencerahan bahwa kita semua pasti bisa dengan upaya dan doa.
Mojokerto06102022
https://www.youtube.com/watch?v=RDR045bpaMY&t=39s
Tidak ada komentar:
Posting Komentar